Categories: MotoGP

Aprilia Kasih Part Khusus untuk Jorge Martin Buat Motor Barunya?

ManOfWheels.com – Pada sesi tes pascamusim MotoGP banyak sekali momen-momen menarik dan unik. Apalagi yang jadi sorotan adalah sang juara dunia MotoGP 2024 yakni Jorge Martin. Tentu banyak dari orang yang penasaran motor yang disiapkan oleh Aprilia itu seperti apa.

Masih ingat dengan pertama kali Martin mencoba motor prototipe Aprilia yang ada livery berwarnanya? Ternyata itu bukan yang baru, melainkan yang polosan alias full hitam adalah motor barunya. Kabarnya pabrikan asal Italia ini memberikan sejumlah part khusus untuk Jorge Martin buat motor barunya nanti.

Aprilia Kasih Part Khusus untuk Jorge Martin Buat Motor Barunya?

Jorge Martin

Bagian yang barunya tersebut memang tidak terlalu disorot oleh kebanyakan orang pas tes kemarin di Barcelona. Menurut informasinya, yang baru itu ada di air duct atau saluran udara dari ujung ke ujung semuanya baru. Menariknya cuma Martin yang membandingkan antara part yang baru dan lama itu. Kalau dilihat secara detail, perbedaannya di motor yang serba hitam itu ada saluran kecil yang mulai dari bagian bawah fairing sampai ujungnya. Lekukan fairing yang tidak ditemukan pada motor-motor sebelumnya. Kemungkinan dengan adanya saluran tersebut bisa mengatasi suhu yang menjadi masalah utama.

Jadi udara panas yang dihasilkan dari mesin nantinya tidak akan mengarah langsung ke rider atau bahkan ke fairingnya, jadi akan langsung terbuang. Hal ini juga sempat pernah dikeluhkan sebelumnya oleh Maverick Vinales kalau itu adalah salah satu masalah utama dari RS-GP.

Pada motor yang ditunggangi oleh Jorge Martin saat tes kemarin juga sempat tidak pakai spoiler kecil dan di tes lagi dengan memakai spoiler. Part ini punya 2 fungsi yang berbeda tergantung kondisi, dimana saat di trek lurus akan menghasilkan udara panas yang mengarah ke si rider, tapi lain hal kalau saat cornering malah fungsinya bagus untuk menciptakan aerodinamika dengan beban lebih banyak di bawah motor.

Itu akan berpengaruh pada cengkeraman roda ke aspal karena daya tekan dari aeronya. Tapi nyatanya sampai sekarang Jorge Martin tidak ada masalah soal itu, namun masih belum tau saat nanti dibawa di sirkuit dengan suhu yang lebih tinggi, seperti di Asia contohnya.

Dengan upaya tersebut, kelihatannya Aprilia lagi sedang mengatasi masalah utama di motor prototipe MotoGP-nya itu. Semoga dengan ini Aprilia dapat tampil dengan gemilang di musim depan 2025, apalagi bersama dengan pembalap top.

Daffa Raihanza Fauzan

View Comments

Recent Posts

Resmi Meluncur Yamaha XMAX Model 2025, Harganya Lebih Murah!

ManOfWheels.com - Motor matik bongsor yang cocok untuk dibawa touring, Yamaha XMAX kini diluncurkan untuk model 2025 terbaru di pasar…

9 hours ago

Jack Miller dan Yamaha: Kian Nyaman dan Makin Percaya Diri

ManOfWheels.com - Setelah menjalani tes uji coba MotoGP di Sepang beberapa minggu lalu, Jack Miller kian nyaman dan percaya diri…

9 hours ago

BYD Resmi Luncurkan Sealion 7 di Indonesia!

ManOfWheels.com - BYD resmi meluncurkan mobil baru pertamanya untuk tahun ini di Indonesia, yaitu Sealion 7. Jika melihat dari modelnya…

14 hours ago